Malaka, Mensanews.com– Direktris RSPP Betun, dr. Sri Charo Ulina, membenarkan pernyataan Kapolres terkait sebanyak 10 orang pelaku perjalanan terkonfirmasi Positif Covid-19.
Kepada media ini dr Ulina menjelaskan “saat ini pasien yang terpapar Covid-19 ada 10 orang tetapi kita tidak perlu panik karena semua bergejala ringan.
“Dari 10 pasien tersebut 8 orang sedang menjalani isolasi mandiri dibawah pengawasan puskesmas setempat dan 2 orang isolasi di RSPP Betun dikarenakan ada keluhan tambahan serta kondisi khusus lainya dan untuk kontak erat masing-masing kasus sudah dilakukan tracing, dan semuanya negatif”, ungkap dr.ulina via pesan whatsaApp, Sabtu (19/02/2022)
Terhadap situasi ini, Direktris RSPP Betun juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan melengkapi dosis vaksin yang sudah ditentukan oleh pemerintah agar mempertebal imun tubuh.
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.