Malaka, Mensanews.com- Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, mengungkapkan rasa syukur yang berlimpah kepada Tuhan, karena dapat merayakan misa HUT kabupaten Malaka perdana yang ke-9 begitu meriah dan penuh hikmat.
Hal ini disampaikan Bupati Simon saat memberikan sambutan di Gereja Santa Maria Fatima Betun, Minggu 24 April 2022.
“Hari ini Saya dan Pak Kim beserta jajaran, dan seluruh Umat dapat merayakan misa syukuran perdana HUT Kabupaten malaka yang ke-9, semua karena anugerah dan berkat dari Tuhan. Saya sangat bersyukur kepada Tuhan”, Ungkap Bupati Simon.
Dirinya berpesan cukup dengan berbuat yang baik dan benar, cukup kerja yang baik dan benar, maka apa yang diharapkan dapat kita capai. Seperti kepemimpinan SNKT belum satu tahun dipercayakan untuk memimpin kabupaten Malaka, tetapi banyak hal sudah dilakukan termasuk syukuran atas HUT kabupaten Malaka ini adalah salah satu janji kampanye yang lalu, dan rasa syukur ini diwujudkan dalam ekaristi kudus hari ini.
“Sebab setelah saya merefleksi diri, saya cermati, saya kaji, tidak ada yang lebih istimewa kecuali datang ke Gereja dan berdoa serta bersyukur kepada Tuhan. Dan saya harus lakukan ini karena kalau tidak memulai sekarang, kapan lagi dan kalau bukan SNKT siapa lagi”, tandasnya.
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.