Malaka, Mensanews.com– Sehari setelah upacara pemberkatan Rumah Jabatan Bupati Malaka sesuai tata cara Agama Katolik, Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, SH, MH bersama keluarga melakukan ritual adat Hasai Ai Kroek di rumah jabatan itu didampingi para tetua dan pemangku adat Suku Marilia, Desa Bakiruk, Malaka Tengah, Jumat, 23 Desember 2022.
Hasai Ai Kroek itu secara filosofi artinya mengeluarkan segala bentuk marabahaya, kejahatan dan keburukan sehingga ketika penghuhinya masuk ke rumah baru, tidak menemukan rintangan atau halangan bahkan gangguan.
Ketika ditanya, mengapa memilih tanggal 23 Desember, Bupati Simon Nahak mengungkapkan filosofi angka 23 artinya kembali ke akar.
“Segala sesuatu yang kita lakukan harus berurat dan berakar. Akar kita adalah budaya, sehingga harus menjadi pedoman dan penuntun hidup kita,” kata Bupati SN.
Bahkan Bupati Malaka yang berprofesi lawyer ini menambahkan, segala ritual budaya senantiasa mengingatkan kita akan asal usul.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.