Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Bupati Simon Nahak Galakkan Program Gotaas Tekan Angka Stunting

Malaka Mensanews.com– Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, S.H., M.H., dalam masa kepemimpinannya, terus melakukan inovasi dan mengerakkan masyarakat dengan berbagai cara dan strategi. Salah satu gerakkan yang sementara ini gencar dilakukan yakni melalui Gotaas singkatan dari Gerakkan Orang Tua Asuh Tangani Stunting.

Gotaas merupakan suatu gerakkan inovasi Pemerintah Daerah Kabupaten Malaka sebagai upaya pencegahan dan penanganan stunting dengan cara gotong royong menjadi orang tua asuh keluarga beresiko dan anak stunting demi terwujudnya masa depan yang sehat, cerdas dan bermartabat.

Baca Juga :  Babak Final Lomba Cerdas Cermat Kategori Anak-Anak Menegangkan para Peserta

“Gerakkan ini harus menjadi milik seluruh masyarakat Malaka yang berkompeten di dalamnya, sehingga upaya pencegahan dan penurunan stunting dapat terjadi secara signifikan dan terukur,” demikian kata Bupati Malaka saat memberikan materi pada kegiatan Rokornis Tim Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten Malaka Tahun 2023 di Hotel Cinta Damai Betun, Selasa, 24 Oktober 2023.

Dikatakan Bupati, Gotaas yang istilah lazimnya Orang Tua Asuh adalah orang atau kelompok yang dengan suka rela menyediakan serta menyalurkan bantuan kepada keluarga yang beresiko atau berpotensi melahirkan stunting dan bantuan kepada anak dengan kondisi stunting.