Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Dari Garis Perbatasan RI-Timor Leste, Bupati Malaka Serukan Ora et Labora

Caption Foto: Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, SH, MH didampingi Ketua TP PKK Kab. Malaka, Maria Martina Nahak dan Pimpinan Perangkat Daerah Kab. Malaka saat mengikuti Perayaan Ekaristi di Gereja Salib Suci Alas, Minggu, 20 Maret 2022. Foto : Herryklau/kominfo Malaka

Perwujudan dari pelayanan itu, menurut Bupati Simon Nahak adalah program kerja yang diterjemahkan dalam visi misi SAKTI.

“Program kerja kami diterjemahkan dalam rangkaian visi misi yang kami emban dalam masa kepemimpinan kami, sehingga kami akan fokus untuk mewujudkannya, sehingga kami minta kerja sama dan dukungan dari masyarakat dan seluruh elemen yang terkait di dalamnya,” kata Bupati Simon Nahak yang berpasangan dengan Louise Lucky Taolin pada Pilkada 2020 lalu.

Sementara itu, Pastor Paroki Salib Suci Alas, Pater John Napan, SVD menyambut baik kehadiran Bupati Malaka bersama Pimpinan Perangkat Daerah yang bersama umat mengikuti Perayaan Ekaristi.

Baca Juga :  Bupati Malaka Terpilih Apresiasi Partai Gerindra Yang Selalu Membantu Masyarakat Malaka

Pater John Napan pun mengatakan akan selalu menghidupkan spiritualitas umat dengan saling mendoakan dalam tugas dan rutinitas.

“Mari kita saling mendoakan dan berangkulan sebagai anak-anak Malaka, untuk memajukan daerah kita ini,” tutupnya.

Sebagai informasi, Paroki Salib Suci Alas memiliki jumlah umat sebanyak 6243 jiwa yang tersebar dari 16 lingkungan. Paroki ini juga membawahi 3 stasi.

Hadir mendampingi Bupati Malaka, Ketua Tim Penggerak PKK, Maria Martina Nahak, Pimpinan Perangkat Daerah, Camat Kobalima Timur dan Kepala Desa Alas.

Baca Juga :  Bupati Simon Hadiri  Rakorwasdanas Secara Daring

Sumber : diskominfomalaka