Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Bupati Simon: Baik Sonde Baik, Tanah Malaka Lebih Baik

Tampak Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, S.H., M.H., Bersama Ketua DPW Partai Perindo Prov.NTT, Jonathan Nubatonis, Father Servas Mario Patty, Serta Kader Perindo DPW NTT

Malaka, Mensanews.com- Bupati Malaka Dr.Simon Nahak, S.H., M.H, ketika dimana-mana ditanya soal alasan kenapa harus pulang Malaka? Beliau mengatakan, “Baik sonde baik tanah malaka lebih baik”.

Hal ini dikatakan Bupati  Simon saat menyambut kehadiran ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo, Jonathan Nubatonis bersama rombongan di Rumah Jabatan Bupati, sabtu (5/6/2021)

Keputusan saya untuk meniti karier politik di Partai Perindo, yakni untuk kembali ke Malaka, dengan maksud membangun Rai Malaka. Mengingat latar belakang saya sebagai seorang Dosen juga Lawyer tentu  tidak bisa berbuat banyak untuk Malaka. Jalan satu-satunya adalah melalui pertarungan politik dari Perindo menuju Malaka 01.

Baca Juga :  Bupati Malaka : Nomor 3 Pilihan Terbaik Untuk Memberangus Perbedaan

Pilihan Politik yang saya tempuh akhirnya mebuahkan hasil, dan saya yakin ini merupakan keputusan yang “berani”. Sehingga boleh dikatakan jika ingin berhasil, nomor satu adalah harus berani. Harus berani, jika tidak berani lebih baik jangan”. Pesan Bupati Malaka.

Lanjut Bupati Simon, harus berani untuk menghadapi apa saja. “caci maki, fitnah, ancaman, harus berani mengambil keputusan, bahkan keputusan controversial sekalipun.

Bupati Simon kembali menekankan modal saya hanya satu, yakni “berani”. Saya tidak punya banyak uang untuk berpolitik, Namun saya memiliki keberanian dibaluti dengan sikap rendah hati, sebagaimana yang dimiliki ketua DPW Perindo, yaitu berjanji akan mengirim 10 ekor sapi, tapi kenyataannya bukannya mengirim malahan menghatar sendiri, bahkan jumlahnya bertambah menjadi 13 ekor. Ini sesuatu yang luar biasa dan patut diberikan apresiasi.