Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Presiden Jokowi Berolahraga Pagi Bersama para Kepala Staf TNI di Istana Bogor

MensaNews.com-JAWA BARAT, Presiden Joko Widodo berolahraga pagi dengan didampingi oleh Kepala Staf Angkatan Darat, Kepala Staf Angkatan Udara, dan Kepala Staf Angkatan Laut di area Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Minggu pagi, 14 Juni 2020.

“Pagi hari ini saya mengajak Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU), dan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) untuk lari pagi karena kesehatan itu sekarang ini sangat diperlukan dalam rangka meningkatkan daya tahan tubuh kita agar tetap sehat,” ujarnya di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, selepas joging bersama.

Bersamaan dengan itu, Kepala Negara juga menyampaikan pesan kepada TNI untuk tetap membantu dalam rangka mendisiplinkan masyarakat agar taat kepada protokol kesehatan. Disiplin terhadap protokol tersebut amat diperlukan supaya masyarakat dapat tetap produktif namun aman dari penularan Covid-19.

Baca Juga :  Lakukan Pertemuan Khusus Bersama Menparekraf, Bupati Simon Beberkan Keunikan Pariwisata Kabupaten Malaka

“Terus mendisiplinkan masyarakat agar taat kepada protokol kesehatan yang berkaitan dengan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan orang banyak. Saya kira itu yang terus-menerus harus kita sampaikan pada masyarakat,” kata Presiden.

Presiden sekaligus menyampaikan ucapan terima kasih kepada TNI yang turut berperan baik dalam pendisiplinan masyarakat akan protokol kesehatan maupun bantuan evakuasi masyarakat Indonesia di luar negeri saat awal pandemi.