Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Pembelajaran Tatap Muka Jadi Perhatian Serius Pemkot Kupang

Kajian yang berlokasi pada 15 SD dari 152 SD di Kota Kupang ini ini dimaksudkan untuk memberikan gambaran tentang strategi pengelolaan proses pembelajaran pada masa adaptasi tatanan normal baru dan memberikan masukan kepada Pemkot Kupang tentang alternative strategi pengelolaan pembelajaran yang dapat diterapkan pada masa adaptasi tatanan normal baru. Tujuan dari kajian ini adalah menganalisis strategi pengelolaan proses pembelajaran SD di Kota Kupang selama adaptasi tatanan normal baru, mengkaji respon/kesiapan komponen pendidikan SD dalam menerapkan strategi pembelajaran pada masa adaptasi normal baru di Kota Kupang serta mengkaji ketersediaan sarana kesehatan dan pengaturan siswa di SD pada masa adaptasi tatanan normal baru di Kota Kupang.

Baca Juga :  Situasi KBM SMPN 10 Kota Kupang di Massa Pandemi.

Peserta seminar satu hari tersebut adalah perwakilan para guru dan kepala sekolah dan orang tua siswa berjumlah 20 orang. Turut hadir dalam seminar tersebut, Ketua Komisi II DPRD Kota Kupang, Mokrianus Lay, Plt. Kepala Balitbang Kota Kupang, Dra. Debora Panie, M.M, Tim Pengendali Mutu Kajian, Dr. Adjis S.A Djaha, M.Si serta para peneliti.

Reporter : Pkp_ans

Editor      : Onchu B