Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Arifin H. Muhtar, Terpilih Sebagai Ketua Umum/Formatur Kerukunan Keluarga Bima-Dompu (KKBD) Wilayah NTT Periode 2021-2024.

Kupang, Mensanews.com– Suasana Musyawarah Wilayah (Muswil) V Kerukunan Keluarga Bima-Dompu (KKBD) Provinsi NTT secara Virtual memalui aplikasi Zoom yang digelar di kediaman Dr. H. Jakariah, M.Pd.di jalan Soeverdy Kelurahan Oebufu Kecamatan Oebobo Kota Kupang, Minggu (08/08/2021).

Pimpinan Wilayah Kerukunan Keluarga Bima-Dompu (KKBD) Provinsi NTT Minggu, 08/08/2021 melaksanakan Musyawarah Wilayah (Muswil) V secara Virtual memalui aplikasi Zoom dalam rangka Laporan Pertanggungjawaban Kinerja Kepengurusan Masa Bakti 2017-2020, Pembahasan AD/ART, Program Kerja, Rekomendasi dan juga Pemilihan Kepemimpinan Baru Masa Bakti 2021-2024. Acara tersebut digelar di secretariat KKBD/kediaman Dr. H. Jakariah, M.Pd.di jalan Soeverdy Kelurahan Oebufu Kec. Oebobo Kota Kupang secara Virtual. Acara Pembukaan Musyawarah Wilayah (Musywil) V Kerukunan Keluarga Bima-Dompu (KKBD) Provinsi NTT Tahun 2021 dengan mengusung tema “Dengan Muswil Ke V Kita Tingkatkan Peran KKBD Wilayah NTT Demi Kemajuan Pembangunan NTT Bangkit Menuju Sejahtera” dihadiri oleh Ketua Dewan Pembina KKBD NTT, Pengurus Wilayah KKBD NTT, Dewan Pembina KKBD Kota Kupang, Ketua KKBD Cabang Kota Kupang, Ketua KKBD Cabang Alor serta seluruh Peserta/peninjau Musyawarah Wilayah V dari 22 Cabang Kabupaten/Kota Kerukunan Keluarga Bima-Dompu (KKBD) se-NTT.

Pembukaan kegiatan Musyawara Wilayah (Muswil) V secara Virtual memalui aplikasi Zoom ini diikuti oleh Pengurus Wilayah dan 22 pengurus Cabang Kota/Kabupaten se NTT di awali Open Ceremoni oleh MC yang dilanjutkan pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an oleh 2 orang Qorih Internasional asal Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB) yaitu Irwan Ismail, S.Sos (MTQ Quwait, 2016) dan Syamsuri Firdaus (MTQ Turki, 2019), dilanjutkan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Laporan Panitia Pelaksana oleh Drs. Edy Mansyur dan Sambutan Ketua Wilayah KKBD NTT dalam hal ini disampaikan oleh sekretaris Umum Dr. H. Jakariah, M.Pd sekaligus membuka acara dengan resmi.

Baca Juga :  Sowan Ke Wagub NTT, Bupati Malaka Minta Dukungan Pemprov NTT

Dalam sambutan beliau mengungkapkan kebahagian dengan penuh haru bahwa setelah 2 kali penundaan, penundaan pertama awal masa pandemi Covid 19 dan penundaan kedua karena badai Seroja yang melanda sebagian wilayah NTT, hari ini tanggal 08 Agustus 2021 baru bisa di laksanakan”. “Ia menambahkan Musywil V sangat penting untuk di jadikan mumentum memperbaiki dan menata administrasi organisasi KKBD Wilayah maupun KKBD Kota dan Kabupaten kedepan, memalui momentum ini kita juga didorong untuk menyatukan langkah, pikiran,dan tenaga dalam mewujudkan tujuan bersama yaitu terwujudnya warga KKBD yang bermartabat,bermakmur, aman, damai bersama seluruh komponen masyarakat serta mendukung semua program pemerintah dalam memajukan harkat dan martabat Daerah NTT”Tandasnya.